Pepes ikan nila adalah menu tanpa digoreng yang rasanya enak dan menambah nafsu makan. Hidangan ini terbilang sangat sederhana dalam proses pembuatannya. Bapak/Ibu hanya perlu melumuri ikan nila dengan bumbu halus, lalu membungkusnya dengan daun pisang kemudian dikukus hingga matang. situs toto
Ingin mencoba memasak pepes ikan nila? Berikut adalah bahan-bahan yang diperlukan dan cara mengolahnya:
Bahan:
- 500 gram ikan nila
Bumbu yang Dihaluskan:
- 12 siung bawang putih
- 20 butir bawang merah
- 4 kemiri
- 1 sdm ketumbar
- 1 ruas jahe
- 2 ruang lengkuas
- 3 ruas kunyit
- 10 cabai merah besar
- 5 cabai rawit
- 1 sdt garam
- 1 sdm gula
- 1 sdt lada
- Kaldu jamur secukupnya
Bahan Lain:
- 3 batang serai
- 2 daun salam
- 7 lembar daun jeruk
- 1 buat tomat
- 2 sdm minyak
- 1 lembar daun pisang
Cara Membuat:
- Cuci bersih ikan nila lalu bersihkan sisiknya. Lumuri perasan jeruk nipis dan taburi sedikit garam, lalu diamkan 10-15 menit
- Haluskan bumbu halus, lalu tumis bumbu hingga wangi
- Lumuri ikan dengan bumbu halus dan bahan irisan, lalu tutup dan semat dengan daun pisang
- Kukus selama 45 menit
- Angkat kukusan pepes ikan nila, lalu bakar hingga wangi
- Pepes ikan nila siap disajikan